DESAIN KELAS

MATA KULIAH FILSAFAT ILMU

PRODI ILMU PSIKOLOGI

Dosen Pengampu    : Subhani Kusuma Dewi, MA, M.Hum

KLS A (Kamis, 09:45-11:25 R: R.106)

KLS B (Rabu, 08:50-10:30 R: R.106)

Kuliah bagian I          : 2 Sept – 21 Okt 2014
Kuliah bagian II
       : 12 Nov – 28 Des 2014
UTS                       
             : 29 Okt – 9 Nov 2014
UAS                       
             : 7-18 Januari 2015

  • Deskripsi Matakuliah : Mata kuliah ini secara umum menekankan pada penguasaan teori ontologi, epistemologi, dan aksiologi, yang direalisasikan melalui penguasaan kemampuan logis seperti berfikir kritis, berfikir deduktif-silogistik dan induktif. Selain analisa sekilas mengenai sejarah ilmu dalam Islam dan Barat, mata kuliah ini bertujuan pula untuk memberikan pemahaman mahasiswa tentang adanya integrasi antara ilmu (psikologi) dengan agama (Islam).
  • Standar Kompetensi : Mahasiswa menguasai secara teoritis landasan filsafat ilmu, sejarah ilmu pengetahuan di Barat dan Islam serta urgensi integrasi antara keduanya. Secara praktis, mata kuliah ini memiliki tujuan agar mahasiswa memiliki ketrampilan berfikir logis dengan berbagai variannya.
  • Strategi Pembelajaran : Mata kuliah ini menekankan peran aktif mahasiswa (student centered learning) di dalam perkuliahan. Metode perkuliahan meliputi diskusi dan presentasi kelompok, review buku/bacaan, review video dan film, observasi mahasiswa dan tugas tertulis. Dosen bertugas memberikan pengantar dan pembimbing dalam penyampaian teori.

 

  •  Materi:
  1. Apa itu Filsafat, Ilmu Filsafat, dan Filsafat Ilmu
  2. Kemampuan berfikir kritis dan aneka metode berfikir logis
  3. Menentukan karakter Kebenaran dalam berfikir kritis
  4. Landasan filsafat ilmu: Ontologi, epistemologi, dan aksiologi (I)
  5. Berfikir kritis tentang hakikat Ada (kehidupan, waktu/masa, alam semesta, ilmu, agama, manusia, dll)
  6. Ujian Tengah Semester
  7. Menggali Hikmah dari Sejarah Ilmu Pengetahuan Islam (II)
  8. Review Film tentang berfikir kritis “EXAM”
  9. Kronologis historis sejarah perkembangan ilmu pengetahuan di Barat (III)
  10. Persoalan Integrasi antara Ilmu dan Agama (IV)
  11. Integrasi Ilmu dan Agama bagi Kepentingan Kemanusiaan (V)
  12. Diskusi Film Relasi antara Ilmu dan Agama “CONTACT”
  13. Integrasi keilmuan, Etika, dan problem ilmu Komunikasi (VI)
  14. UAS

 

Untuk download file lebih lengkap disini:

Desain Kelas Psikologi 14

Tentang Langkah Manusia

Blog ini adalah media bagi: 1. Studi Filsafat (Filsafat Ilmu, Filsafat Manusia) pada Program Studi Psikologi, Komunikasi dan Sosiologi di Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta 2. Studi Sosial dan Budaya untuk Prodi Ilmu Al Qur'an dan Tafsir serta Prodi Ilmu Hadis, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam (FUSPI) UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Segala materi dalam blog ini di bawah tanggung jawab dosen pengampu: Subkhani Kusuma Dewi, S. Fil.I, MA, M.Hum. untuk menghubungi moderator: kusummadewi@yahoo.com
Pos ini dipublikasikan di Filsafat Ilmu dan tag , , , , , . Tandai permalink.

Tinggalkan komentar